×

Penana
search
Loginarrow_drop_down
Registerarrow_drop_down
Please use Chrome or Firefox for better user experience!
HUJAN
G
942
0
1
143
0

swap_vert

Hujan adalah hal yang terindah untuk menjadi kenangan bagi Anya. Anya adalah anak yang periang, hidup dengan keistimewaan dan juga berkecukupan. Anya terlahir dari keluarga yang harmonis, keluarganya sangat senang bertemu dengannya, dan Anya anak yang berprestasi, memiliki paras yang cantik dan baik. Kawan-kawan Anya sangat senang berteman dengannya. 

Lalu suatu ketika, kebahagiaan yang dia dapatkan, hilang begitu saja. Ayah dan ibunya bertengkar hebat, dikarenakan ayahnya selingkuh, lalu Ibu Anya memutuskan untuk bercerai. Hujan adalah saksi dimana Ia sehancur-hancurnya. Hujan yang menemani atas pilu dan kesunyiannya dalam kehidupannya. Anya pun seketika berubah drastis, menjadi anak yang pendiam, tidak betah dirumah,mabuk-mabukan dan juga membullly siswa di sekolahnya. Suatu ketika ada murid pindahan dari sekolah SMA Widya Bangsa, yaitu Roni. Roni adalah anak yang baik, cuek dan pintar, di sekolahnya yang lama dia selalu mendapatkan prestasi. Tidak heran Roni menjadi incaran para wanita-wanita. Lalu Roni masuk ke kelas barunya dan memperkenalkan diri “ selamat pagi teman teman. Perkenalkan nama saya Roni, pindahan dari SMA Widya Bangsa” lalu semua wanita tertuju dan terkagum melihat Roni, tetapi tidak dengan Anya. Anya hanya diam dan cuek saja, lalu ibu guru menyuruh Roni duduk disebelah Anya. Lalu Anya bersikap bodoamat saja.

Roni sangat tertantang untuk menghadapi cueknya Anya. Lalu pelajaran pun dimulai, ibu guru menyuruh mereka satu kelompok dan Anya protes.

Anya      : kenapa saya harus  sekelompok sama dia buk, kenapa gak sama Hanna aja buk?

Ibu guru : sudah-sudah, bagus kamu sama dia saja, biar kamu tambah pintar dan nilai bagus

Dan Roni pun tertawa kecil, dan Anya menyuruhnya diam. Dan mereka pun belajar bersama. Lalu mereka pun seiring berjalannya waktu sering bersama, dan mengenal satu sama lain.

Roni : Gua tau lo orang baik, gua yakin lo anak yang bisa, kayaknya lo punya masalah, kalau mau cerita, cerita aja, siapa tau gua bisa bantu lo.

Anya : nyokap dan bokap gua cerai, bokap gua selingkuh, dan dari situ gua benci sama hal-hal yang senang, gua benci senyum, benci sama kebahagiaan gua dulu. Gua lebih baik gini, sendiri dan ini buat gua lebih baik. 

Dan hujan pun turun, Anya pun langsung menarik Roni ke tengah lapangan sekolah, dan bermain hujan, Anya sangat senang hujan, di situ dia merasa tenang dan Roni melihat senyum Anya yang dia tidak pernah lihat sama sekali, senyum indah yang penuh kegirangan. Hujan tahu ada seseorang yang menunggunya turun, rindu dan hujan tahu bagaimana mengembalikan senyum yang hilang.


Di saat situasi seperti ini, Roni selalu menunjukkan hal-hal yang positif supaya Anya bisa kembali seperti dahulu, dan Roni sayang kepada Anya, karena Roni merasakan ada hal yang spesial dari Anya. Dan Anya pun kembali menjadi baik berkat Roni. Roni berhasil mengembalikan senyum dan semangat yang sudah lama hilang dari diri Anya. Hal yang paling indah selain hujan adalah dengan hadirnya Roni di hidupnya.

favorite
0 likes
Be the first to like this issue!
swap_vert

X